Fair for All: Apa itu ruang sipil?

Pnom Penh, The PRAKARSA – The PRAKARSA lembaga penelitian dan advokasi kebijakan, pada 17 – 20 Oktober 2023 lalu mengikuti kegiatan “the Bridging Systems: A FAIR for ALL Asia Event” yang dihadiri langsung oleh Direktur Eksekutif The PRAKARSA, Ah Maftuchan, di Pnom Penh, Kamboja. 

Kegiatan ini diselengarakan oleh Oxfam Asia untuk untuk menciptakan peluang pembelajaran dan refleksi antar mitra Fair for All serta membantu meningkatkan kolaborasi regional. Selain PRAKARSA, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh perwakilan setiap lembaga mitra Fair for All yang ada di berbagai negara di Asia. 

Pada kegiatan ini, Ah Maftuchan berkesempatan menjadi panelis dalam diskusi panel yang bertema “What is Civic space? + trends in the region”. Panelis lainnya yang juga hadir di sesi ini adalah Cho Thet, Wakil Kepala Program Oxfam di Myanmar dan Theary Luy, Ketua Program Komite Kerjasama Kamboja (CCC).  

Pada kesempatan ini, Ah Maftuchan menyampaikan mengenai tantangan yang berkaitan dengan ruang sipil yang dihadapi oleh CSO akhir-akhir ini dan bagaimana organisasi mengadaptasi cara kerja dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut.

Kami menggunakan cookie untuk memberikan Anda pengalaman terbaik.