Dinamika Rasio Pajak di ASEAN Studi kasus di Indonesia, Thailand, dan Vietnam

Rasio pajak merupakan indikator utama yang mencerminkan kapasitas fiskal suatu negara untuk membiayai pembangunan dan mengurangi ketimpangan ekonomi. Studi ini bertujuan menganalisis secara komparatif rasio pajak di tiga negara ASEAN yaitu Indonesia, Thailand, dan Vietnam. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif studi literatur dokumen dan data untuk mendapatkan potret struktur ekonomi dan perpajakan, tingkat kepatuhan, dan kebijakan fiskal di ketiga negara. Hasil analisis menunjukkan bahwa Vietnam berhasil meningkatkan rasio pajak melalui reformasi administrasi dan perluasan basis pajak. Thailand unggul dalam reformasi pajak penghasilan pribadi dan digitalisasi sistem perpajakan. Indonesia menunjukkan peningkatan kepatuhan, namun reformasi yang masih fokus pada tarif belum cukup efektif memperluas basis pajak. Temuan ini memiliki implikasi penting dalam merancang kebijakan fiskal yang berkelanjutan di tiga negara kawasan ASEAN.

Kami menggunakan cookie untuk memberikan Anda pengalaman terbaik.